Selasa, 7 September 2021 telah diadakan misa syukur 100 tahun Legio Maria yang diadakan di Gereja Anak Domba, Paroki Cilangkap pada pukul 19.00 WIB dipimpin secara konselebran oleh RD Rochadi dan RD Didit. Misa dihadiri oleh sebanyak kurang lebih 90 orang yang terdiri dari Senatus Bejana Rohani serta beberapa Presidium dari beberapa Paroki di Jakarta. Misa juga ditayangkan secara online melalui channel Youtube Komsos Cilangkap dan Senatus Bejana Rohani selaku penyelenggara. Pada saat homili, RD Didit mengundang Uskup Palangkaraya, Mgr. Surisnaatmaka untuk ikut serta memberikan homili yang terhubung melalui aplikasi Zoom. Setelah homili, RD Didit selaku Pembimbing Rohani Senatus Bejana Rohani memberkati kanvas 100 tahun Legio Maria yang berisi tanda tangan Uskup dan Pastor dari berbagai daerah jangkauan Senatus Bejana Roahani. Misa diakhiri dengan kata sambutan penutup dari Mgr. Sutrisnaatmaka (Uskup Keuskupan Palangkaraya), Bp. Yustinus (Komisium Ratu Segala Hati - Palangkaraya), Ibu Novi (Kuria Ratu Damai - Bandar Lampung), dan Bp. Krisnadi (Komisium Bunda Rahmat Ilahi - Bandung) yang dilanjutkan dengan berkat penutup. (Stella)
Foto: Komsos Cilangkap
Comments